Bercerita tentang seorang siswa bernama Kaga Ryousuke, waktu itu ia pulang dari sekolah dengan cuaca yang cukup deras dan melihat seorang wanita berada tepat didepan rumahnya, wanita tersebut terlihat seperti sedang menunggu seseorang.
Karena tak tega melihat gadis tersebut sendirian di kala hujan, ia mempersilahkan gadis yang bernama Restall Lisara masuk kedalam rumahnya untuk berteduh.
Tak disangka ternyata gadis bukanlah manusia melainkan seorang Shinigami (Dewa Kematian) yang sedang mencari target untuk mengisi kekuatannya agar tidak menghilang dari dunia manusia. Gadis tersebut menancapkan sebuah pedang di dada Ryousuke dan membuatnya pingsan.
Karena kejadian tersebut Ryousuke membuat perjanjian dengan Restall agar dapat tinggal didunia ini. Dari sinilah mereka berdua sering terseret dalam pertempuran yang menggairahkan.
Season ke-2 dari anime Piano no Mori.
Mengisahkan tentang 2 anak yang berbeda masa lalu yang terhubung melalui Piano. Ichinose Kai, anak laki-laki yang memiliki wajah cantik serta anak yang lahir dari seorang pelacur. Ia sekarang bersama ibunya tinggal sebuah rumah yang tak jauh dari hutan. Karena status ibunya Kai sering sekali mendapat ejekan dari teman-temannya yang membuat ia sering berkelahi karena permasalahan tersebut.
Saat Kai masih kecil, ia pernah terjatuh dari sebuah pohon dan mendarat di sebuah piano. Hari demi hari Kai sering datang kedalam hutan untuk bermain Piano tersebut, hingga akhirnya ia bertemu dengan Amamiya Shuuhei, putra dari pianis terkenal.
Mereka akhirnya berteman dan kini sering datang kembali kehutan untuk bersama-sama memainkan piano, Shuuhei juga takjub dengan Kai karena permainan Kai sangat indah tanpa ada bantuan dari seorang guru.
Kabar mereka pun terdengar oleh Ajino Sousuke yang ternyata adalah pemilik dari piano yang selama ini Kai mainkan serta seorang pianis terkenal yang mengalami kecelakaan pada masa lalu dan membuatnya tak dapat bermain piano lagi.
Ajino pun memutuskan untuk memoles bakat Kai menjadi seorang pianis luar biasa dengan bakat yang dimiliki Kai.
Dari sinilah cerita dimulai, Kai mulai bertemu dengan orang-orang dan saingan-saingan baru yang membantu Kai untuk berkembang.
Dunia sekarang berbeda dengan sebelumnya, hal-hal fiksi yang berada dalam imajinasi kini menjadi kenyataan hidup yang sekarang disebut sebagai “Phantom” yang berawal dari suatu kecelakaan yang membuat otak manusia mengalami banyak perubahan, hal ini menyebar ke seluruh manusia sampai sekarang dan akhirnya membuat para anak-anak yang baru lahir kemudian terjangkit dapat melihat dan berinteraksi dengan Phantom.
Bercerita tentang seorang anak bernama Ichijou Haruhiko dan teman-temannya Izumi Reina, Kawakami Mai, Minase Koito, dan Kumamakura Kurumi yang tergabung dalam sebuah klub yang bertujuan untuk membasmi dan menyegel para Phantom yang sekiranya mengganggu kehidupan manusia.
Bahkan dari pekerjaan tersebut mereka sedikit mendapatkan uang saku dan membantu orang-orang lainnya.
Mereka berlima memiliki kekuatan dan kehebatannya masing-masing, dengan bakat mereka untuk mencari tahu dan mengupas misteri yang ada di dunia sekarang ini.
Dari sinilah cerita petualang mereka menumpas para Phantom dimulai, bersamaan dengan kisah masa lalu mereka masing-masing yang terkuak sedikit demi sedikit yang membuat persahabat mereka semakin erat.
Season ke-2 dari anime Himouto! Umaru-chan.
Bercerita tentang seorang gadis bernama Doma Umaru, ia merupakan gadis yang pintar, hebat dalam olahraga, cantik, selalu mendapatkan nilai yang tinggi di semua mata pelajaran, ramah dan jug baik, ia layaknya gadis sempurna yang dapat membuat semua orang iri melihatnya
Namun ada suatu rahasia yang tak diketahui oleh siapapun kecuali kakaknya yang sekaligus tinggal bersamanya di Apartemen kakaknya.
Saat Umaru sudah berada dirumah, semua kelakuannya berbanding terbalik dengan Umaru saat berada diluar rumah, kerjaannya cuman bermalas-malasan, bermain game, membaca manga, makan cemilan, dan menonton Anime, hal tersebut dilakukannya setiap hari.
Hanya kakaknya Doma Taihei yang mengetahui rahasia tersebut, ia harus berurusan dengan kemalasan adiknya setiap hari dan berurusan dengan tingkah laku adiknya tersebut.
Dari sinilah cerita yang berfokus terhadap kehidupan Umaru bersama teman-temannya beserta kakaknya dimulai.
Bercerita tentang seorang gadis bernama Doma Umaru, ia merupakan gadis yang pintar, hebat dalam olahraga, cantik, selalu mendapatkan nilai yang tinggi di semua mata pelajaran, ramah dan jug baik, ia layaknya gadis sempurna yang dapat membuat semua orang iri melihatnya
Namun ada suatu rahasia yang tak diketahui oleh siapapun kecuali kakaknya yang sekaligus tinggal bersamanya di Apartemen kakaknya.
Saat Umaru sudah berada dirumah, semua kelakuannya berbanding terbalik dengan Umaru saat berada diluar rumah, kerjaannya cuman bermalas-malasan, bermain game, membaca manga, makan cemilan, dan menonton Anime, hal tersebut dilakukannya setiap hari.
Hanya kakaknya Doma Taihei yang mengetahui rahasia tersebut, ia harus berurusan dengan kemalasan adiknya setiap hari dan berurusan dengan tingkah laku adiknya tersebut.
Dari sinilah cerita yang berfokus terhadap kehidupan Umaru bersama teman-temannya beserta kakaknya dimulai.
Tonton juga kelanjutannya, Himouto! Umaru-chan R.
Season ke-2 dari anime Dagashi Kashi.
Bercerita tentang seorang anak bernama Kokonotsu, sekarang ayahnya sendiri, Shikada Yo berencana untuk mewariskan toko kecilnya itu kepada anaknya sendiri. Namun Kokonotsu menolak karena ia sendiri bercita-cita sebagai penulis manga.
Pada suatu hari dimusim panas, datang seorang gadis aneh yang berkunjung kewarung mereka bernama Shidare Hotaru, ia adalah putri dari pemilik Shidare Company yang datang untuk mengajak Yo bergabung bersama mereka.
Namun Ayahnya kokonotsu hanya akan bergabung jika Kokonotsu setuju akan mengambil alih bisnis kecil mereka tersebut. Namun kokonotsu tetap menolak karena cita-citanya tersebut.
Mulai sekarang hampir setiap hari Hotaru datang ke kedai mereka dan mengajak kokonotsu untuk mewariskan toko ayahnya tersebut.
Kobayashi adalah wanita pekerja kantoran berumur 20-an layaknya seperti wanita karir biasanya, ia tinggal di apartemennya sendiri dan melakukan aktivitas seperti biasanya.
Namun semua kehidupannya kini berubah saat seekor naga bernama Tooru datang didepan apartemennya, Tooru adalah sesosok naga namun juga dapat berubah menjadi manusia.
Tiba-tiba saja Tooru menawarkan diri untuk menjadi pelayannya Kobayashi (Maid), ia beralasan karena ingin membalas budi kepada Kobayashi yang telah menyelamatkan nyawanya.
kobayashi yang setiap hari kesepian kini telah ditemani oleh tooru yang menjadi Maid-nya. Dari sinilah kehidupan mereka berdua yang menggemaskan dimulai.
Tonton juga kelanjutannya, Kobayashi-san Chi no Maid Dragon S.
Bercerita tentang seorang siswa bernama Yuki Hase, ia merupakan seorang pelajar SMA kelas 2. Dia tidak terlalu pintar atau bahkan menonjol di sekolahnya dan orang-orang lainnya, dia adalah orang yang baik dan ramah.
Ia punya ketertarikan kepada teman sekelasnya yang bernama Kaori Fujiyama, Kaori dikenal dengan gadis yang dingin dan suka menyendiri di kelas.
Hase sudah beberapa kali ingin mengajaknya berteman, tapi entah mengapa Fujiyama selalu menjauh darinya dan tak ingin berteman dengannya. Namun ternyata ada alasan dibalik Fujiyama yang tak ingin berteman dengan Hase.
Namun setelah beberapa kali mendekati Fujimiya dan akhirnya berhasil, ia menyadari bahwa Fujimiya tak bisa mengingat temannya sendiri dalam waktu 1 minggu, semua yang mereka lakukan selama satu pekan kemarin tidak diingat oleh Fujimiya. intinya, Fujimiya hanya bisa mengingat memori tentang temannya dalam jangka waktu 7 hari dan kemudian akan mereset memory tersebut.
Walaupun begitu Hase tetap bersikeras untuk menjadi temannya, walaupun setiap minggu ia sendiri merasakan sakit karena tak diingat lagi oleh Fujimiya dan harus berkenalan lagi layaknya seorang teman yang baru kenal. Hase bertekad untuk selalu menjadi sahabat Fujimiya apapun yang terjadi.
Seorang siswi bernama Ichijou Hotaru, murid SD yang pindah bersama dengan orang tuanya dari Tokyo ke sebuah pedesaan. Dia harus mulai beradaptasi dengan sekolahnya yang baru, disekolah tersebut berbeda dengan sekolah lainnya dimana hanya ada 5 siswa di kelas yang sama, bercampur murid SD dan SMP. disinilah cerita dan petualangan sehari-hari mereka di pedesaan.
Asahigaoka tidak seperti tempat lainnya, banyak orang-orang akan melihatnya sebagai pedesaan yang membosankan. Namun pedesaan ini berbeda karena kehadiran 5 siswi tersebut. Termuda ialah Renge Miyauchi yang menduduki kelas 1 SD dengan sifatnya yang cerdas, lucu, memiliki rasa ingin tau yang tinggi dan memiliki ciri khas dengan kata “Nyanpasu!”.
disana ada Koshiyaga bersaudara, yang pertama kelas 9 kakaknya Suguru, kelas 8 yaitu Komari memiliki badan kecil dan imut, dan terakhir anak kelas 7 yang nakal bernama Natsumi.
Dan ditambah kedatangan siswi kelas 5 SD dari Tokyo Hotaro Ichijou yang baru pindah dari kota, membuat pedesaan Asahigaoka menjadi lebih ramai dan seru.
Anime ini bercerita pada cerita dari keseharian mereka yang membuat suasana pedesaan menjadi lebih meriah.
Anime ini sangatlah seru, temanya sangat santai, dimana memiliki genre utama slice of life yang sangat menyentuh, damai, tenang sekali tentang pedesaan, yang bedanya anime ini tidak membosankan dengan cerita yang lucu dan keseharian-keseharian yang mereka lalui di sana.
Tonton juga season selanjutnya:
– Non Non Biyori (S1)
– Non Non Biyori Repeat (S2)
– Non Non Biyori Nonstop (S3)
Mekakucity Actors Bercerita tentang seorang pemuda Hikikomori bernama Shintaro Kisaragi, kesehariannya hanyalah mengurung diri dirumah ditemani oleh seorang gadis bernama Ene.
Berbeda dengan gadis perempuan lainnya, Ene hanyalah sebuah program komputer yang dikirim oleh seseorang misterius melalui email. Ene seperti Android, pemikirannya seperti manusia biasa, ia dapat berfikir sendiri namun dirinya hidup dalam program.
Suatu hari Shintaro terpaksa pergi keluar dari rumahnya tepat ditanngal 14 Agustus untuk membeli suatu barang walau ia sendiri sangat enggan untuk keluar dari rumahnya, hal yang umum bagi seorang Hikikomori.
Di tanggal tersebut ia mengalami kejadian aneh yang terjadi antara 14 & 15, tepat dimana ia bertemu dengan sekelompok orang misterius yang dipanggil dengan “Mekakushi Dan”. Anggota-anggota yang memiliki kekuatan spesialnya masing-masing.
Kini Shintaro bersama dengan Mekakushi Dan mengupas misteri yang terjadi antara tanggal 14 & 15 Agustus tersebut.
Ichimatsu Kohina merupakan seorang gadis kecil anti sosial yang selalu hidup tanpa teman dan menganggap dirinya sendiri boneka, ia juga berasal dari keluarga yang memiliki kekuatan supernatural, oleh karena itu ia sering sekali diganggu oleh makhluk-makhluk halus (hantu).
Namun suatu hari, entah karena kesepian atau alasan iseng lainnya, Kohina memainkan sebuah game yang bernama “Kokkuri-san”, sebuah permainan hantu yang dapat memanggil sebuah roh rubah bernama Kokkuri-san.
Sesaat setelah memainkan permainan tersebut, ternyata Kokkuri-san benar-benar muncul menghampirinya, awalnya Kokkuri-san berniat untuk mengganggu dan merasuki Kohina, namun setelah melihat keadaan Kohina, ia pun merasa kasihan dengannya dan berubah pikiran untuk menemani Kohina yang kesepian.
Bagaimanakah kisah mereka selanjutnya?
Season ke-2 dari anime Haiyore! Nyaruko-san.
Mahiro Yasaka merupakan seorang siswa biasa seperti orang pada umumnya. Suatu hari, ia diserang dan dikejar-kejar oleh makhluk misterius yang tampak sangat berbahaya. Namun, tiba-tiba sesosok gadis berambut perak menolongnya dari kejaran makhluk mengerikan tersebut.
Ternyata ia merupakan seorang Nyarlathotep bernama Nyaruko. Nyaruko mengaku dirinya sebagai seorang alien yang bekerja di sebuah agen Organisasi pertahanan planet yang bertugas untuk melindungi bumi. Saat ini ia memiliki misi untuk mengejar organisasi kriminal yang memperdagangkan budak di bumi dan berbagai tindakan kriminal lainnya, salah satunya yang berusaha menculik Mahiro sebelumnya.
Nyaruko berjanji kepada Mahiro akan selalu melindunginya dari alien-alien jahat. Karena itulah mulai hari ini Nyaruko memutuskan untuk tinggal serumah bersama Mahiro. Mulai saat itulah kehidupan Mahiro berubah secara drastis.
Bagaimanakah kisah mereka semua di season kali ini?
Mahiro Yasaka merupakan seorang siswa biasa seperti orang pada umumnya. Suatu hari, ia diserang dan dikejar-kejar oleh makhluk misterius yang tampak sangat berbahaya. Namun, tiba-tiba sesosok gadis berambut perak menolongnya dari kejaran makhluk mengerikan tersebut.
Ternyata ia merupakan seorang Nyarlathotep bernama Nyaruko. Nyaruko mengaku dirinya sebagai seorang alien yang bekerja di sebuah agen Organisasi pertahanan planet yang bertugas untuk melindungi bumi. Saat ini ia memiliki misi untuk mengejar organisasi kriminal yang memperdagangkan budak di bumi dan berbagai tindakan kriminal lainnya, salah satunya yang berusaha menculik Mahiro sebelumnya.
Nyaruko berjanji kepada Mahiro akan selalu melindunginya dari alien-alien jahat. Karena itulah mulai hari ini Nyaruko memutuskan untuk tinggal serumah bersama Mahiro. Mulai saat itulah kehidupan Mahiro berubah secara drastis.
Bagaimanakah kisah mereka berdua selanjutnya?
Nijiro Days berkisah tentang kehidupan 4 sekawan yakni Natsuki, Keichii, Tsuyoshi, dan Tomoya. Masing-masing dari mereka memiliki sifatnya dan urusan percintaan yang berbeda beda. Cerita berkisah di kehidupan romansa mereka masing-masing tanpa ada tikung-menikung.
– Natsuki yang memiliki sifat pemalu dan saat ini sedang jatuh cinta terhadap gadis yang memberikannya syal saat malam natal
– Tomoya seorang playboy yang terkenal di mata para gadis
– Keiichi yang memiliki sifat sadis
– Tsuyoshi yang merupakan seorang otaku, ia sudah memiliki pacar yang merupakan seorang cosplayer
Mereka berempat selalu membantu satu sama lain saat terkena masalah. Bagaimanakah kehidupan romansa mereka? apakah semuanya dapat berjalan lancar?
Moriko Morioka merupakan seorang wanita pekerja berumur 30 tahun yang sudah lama jenuh dengan kehidupan lamanya. Puncaknya, ia akhirnya memutuskan keluar dari tempat kerjanya dan memulai hidup baru sebagai seorang Neet (pengangguran). Ia hidup dengan uang tabungan yang ia miliki selama ini.
Mengurung diri dirumah dan hanya keluar untuk membeli makanan dan beberapa peralatan yang ia butuhkan, ia benar-benar menjalani hidup sebagai seorang Neet yang hanya bermain komputer diapartemennya. Suatu hari ia tertarik untuk bermain game online MMO Fruits de Mer. Morioka benar-benar bahagia memainkan game tersebut, di dalam game tersebut ia hidup sebagai Hayashi, seorang kesatria pria yang keren.
Disana, ia memiliki seorang sahabat bernama Lily. seorang gadis pemalu yang memiliki karakter cantik & imut yang bertugas sebagai Healer. Bertemu di dunia game, mereka sudah lama berteman tak terpisahkan satu sama lain.
Pada suatu hari, saat membeli makanan di supermarket, Morioka bertabrakan dengan seorang pria yang merupakan salah seorang pemain game MMO Fruits de Mer. Pertemuan yang akan merubah kehidupannya dimasa mendatang.